5 Bahan Jok Mobil Paling Recomended dan Harganya
5 Bahan Jok Mobil Paling Recomended dan Harganya
Interior mobil merupakan
bagian yang sangat penting karena berkaitan dengan kenyamanan pengemudi dan
penumpang. Terdapat beberapa elemen dari interior mobil yang mempengaruhi
kenyamanan sekaligus penampilan sebuah mobil. Salah satu yang paling berpengaruh
adalah bagian jok mobil yang digunakan untuk duduk bagi pengemudi dan
penumpang.
Melakukan modifikasi jok
menjadi sebuah pilihan untuk meningkatkan kenyamanan penumpang maupun sekedar
untuk membuat mobil terlihat lebih bergaya. Namun ada pula pemilik mobil yang
melakukan modifikasi jok mobil dengan tujuan memperoleh keduanya. Modifikasi
jok mobil ini bisa dilakukan dengan beberapa cara. Beberapa metode yang cukup
umum dilakukan adalah menggunakan modifikasi jok paten dan memakai sarung jok.
Untuk mengetahui perbedaan dan kelebihan serta kekurangan masing – masing
metode Kita bisa simak ulasan singkat berikut ini.
Perbedaan Jok Mobil Paten dan Sarung Jok Mobil
Perbedaan utama antara
jok mobil paten dengan sarung jok mobil adalah cara pemasangannya. Keduanya
memiliki kelebihan dan kekurangan yang bisa dipertimbangkan sebelum membuat
keputusan akan melakukan modifikasi jok mobil yang seperti apa.
Modifikasi Jok Paten
Modifikasi atau ganti jok mobil paten dilakukan dengan melepas jok yang lama dan menggantinya dengan
pelapis jok yang baru. Modifikasi tipe ini merupakan pilihan yang paling baik
untuk memperoleh tampilan dan juga aspek kenyamanan yang maksimal. Hal ini
disebabkan dilakukan fitting yang sebenarnya pada jok baru yang dibuat sesuai
dengan pola serta kondisi dari jok mobil tersebut.
Kelebihan melakukan
modifikasi dengan metode jok paten adalah terlihat rapi, presisi dan tentu saja
lebih nyaman ketika digunakan. Terlebih lagi jika prosedur modifikasi ini
dilakukan oleh tenaga ahli profesional sehingga pola potongan jok dibuat dengan
ketepatan yang tinggi. Konsumen bahkan bisa melakukan perubahan berupa
penambahan atau penggantian busa pada jok sebelum lapisan baru dibuat dan
dipasang. Faktor pemilihan bahan, kualitas jahitan dan ketepatan pola akan sangat
mempengaruhi hasil akhir modifikasi jok paten ini.
Modifikasi Sarung Jok
Mobil
Berbeda dengan
modifikasi jok paten, maka modifikasi sarung jok ini dilakukan hanya dengan
menambahkan cover jok mobil atau pembungkus baru pada jok lama yang sudah
terpasang. Tidak ada kebutuhan membongkar total seluruh jok dan melepas lapisan
jok yang lama. Kelebihan metode ini adalah lebih murah dan umumnya lebih cepat
dilakukan. Cara ini umumnya hanya dilakukan untuk memberi perlindungan agar jok
asli tidak cepat rusak atau kotor.
Kelemahan sarung jok mobil ada pada bentuk yang seringkali kurang presisi
sehingga ada bagian yang menggelembung atau justru terlalu ketat. Efeknya
adalah tampilan yang justru terlihat kurang rapi. Pada kasus sarung yang
terlalu besar maka akan mudah bergeser sehingga kurang nyaman saat diduduki.
Aneka Ragam Bahan untuk Modifikasi Jok Mobil
Ada cukup banyak bahan jok mobil bahan yang kini umum digunakan untuk melakukan modifikasi pelapis
tempat duduk. Setiap bahan juga memiliki kelebihan dan kekurangannya masing –
masing. Pemilik mobil yang ingin melakukan modifikasi bisa membuat pilihan yang
disesuaikan dengan keinginan, kebutuhan dan tentu saja anggaran yang sudah
disiapkan.
Sebelum membahas aneka
ragam bahan jok mobil yang bisa digunakan; Kita akan sedikit membahas tentang
bahan yang sangat umum dipakai untuk mengganti jok mobil berupa bahan kulit
sintetis. Bahan berupa kulit sintetis ini telah berkembang menjadi kulit
sintetis biasa dan mikrofiber.
Perbedaan Jok Kulit
Sintetis dan Jok Kulit Mikrofiber
Apa yang disebut dengan
kulit sintetis dan mikrofiber sebenarnya merupakan tiruan dari bahan kulit yang
asli. Perbedaannya ada pada faktor kemiripan berupa tampilan fisik dan juga
sifat yang dimiliki. Jika dijabarkan dari sisi sifatnya maka bahan mikrofiber
ini berada di antara bahan kulit sintetis dan kulit asli.
Bahan kulit sintetis
seperti jok mobil mbtech memiliki bahan yang sebagian besar berasal dari
elemen plastik. Sedangkan bahan mikrofiber ini merupakan campuran kulit asli
dengan elemen artifisial atau plastik. Bahkan pada bahan mikrofiber yang
berkualitas bagus campuran elemen plastik ini bahkan hanya sekitar 20% atau 80%
bahan tersebut terbuat dari kulit asli.
Secara tampilan bahan
sintetis umumnya terlihat mengkilat sedangkan bahan mikrofiber terlihat lebih
doff seperti kulit asli. Salah satu kelebihan utama bahan ini adalah harga jok mobil dari bahan sintetis akan lebih murah jika dibandingkan dengan
kulit asli.
Bahan Kulit Sintetis
Bahan untuk melakukan
modifikasi jok mobil ini memiliki beberapa jenis atau tingkatan kualitas
seperti bahan mbtech dan Lederlux. Kelebihan utama jok kulit sintetis
yang terbuat dari bahan Polyvinyl Chloride atau PVC dan Polyurethane atau
PU ini adalah lebih murah jika dibandingkan dengan kulit asli dan memiliki
sifat tahan air. Artinya ketika jok terkena air maka bahan pelapis ini tidak
rusak atau bereaksi serta mudah dibersihkan jika terkena kotoran karena
memiliki pori – pori yang sangat kecil. Terdapat dua jenis bahan kulit sintetis
yang umum digunakan untuk mengganti atau memodifikasi jok mobil.
Bahan Kulit Sintetis MBTech
Bahan ini sudah sangat
populer dan juga sangat umum digunakan di Indonesia. Salah satu varian terbaik
dari jok mbtech adalah Mbtech New Superior yang memiliki
tampilan mewah dan elegan serta daya tahan yang sangat baik. Anda yang ingin
melakukan modifikasi atau penggantian dengan memakai bahan ini bisa menyiapkan
anggaran antara 1,5 hingga 2 juta Rupiah untuk satu unit mobil.
Bahan Kulit Sintetis
Lederlux
Pilihan selain sarung jok mobil mbtech yang bisa digunakan untuk kulit sintetis adalah
Lederlux. Anda harus menyiapkan dana sekitar 2 juta Rupiah untuk mengganti jok
satu unit mobil. Bahan ini belum sepopuler MBTech tetapi memiliki kualitas yang
bersaing karena memiliki fitur tahan sinar UV, Fire Retardant serta tahan
terhadap serangan bakteri dan jamur.
Bahan Kulit Mikrofiber
Bahan jok mobil dari
kulit microfiber merupakan alternatif lain yang tidak kalah menarik. Tampilan
yang sangat mirip dengan kulit asli merupakan kelebihan utama bahan ini.
Sedangkan sifatnya serupa dengan bahan kulit sintetis biasa. Artinya ada sebuah
alternatif bahan jok mobil yang terlihat seelegan bahan kulit asli tetapi tidak
berbau, tahan air, mudah dibersihkan serta bersifat antibakteri. Penggantian
jok satu unit mobil dengan bahan ini di jok mobil Jakarta membutuhkan dana sekitar 4 hingga 6 juta Rupiah.
Vision Gallardo
Salah satu bahan kulit
mikrofiber yang bisa digunakan adalah Vision Gallardo. Bahan mikrofiber ini
termasuk kelas premium bahan kulit mikrofiber. Pori – pori kecil yang dimiliki
bahan ini membuat jok tetap tahan air, tetapi memiliki sifat sejuk dan dingin
ketika diduduki. Secara tampilan sangat mirip dengan kulit yang asli, namun
tidak memiliki varian warna yang banyak. Untuk mengganti jok mobil 3 baris Anda
harus menyiapkan dana sekitar 4 juta Rupiah.
Vision Bugatti
Bahan kulit mikrofiber
ini memiliki grade yang lebih tinggi dan terlihat jelas dari serat Nappa halus
yang dipadukan dengan serat kulit berkelas. Hasilnya adalah tampilan mewah
berkelas dengan daya tahan yang bisa diandalkan. Terdapat varian Aero yang
bertipe perforasi untuk meningkatkan kenyamanan bahan ini ketika digunakan.
Anda harus meyiapkan dana sekitar 5 juta Rupiah untuk mengganti jok satu unit
mobil dengan bahan Vision Bugatti ini.
Vision Levante
Bahan mikrofiber Vision
Levante memiliki tampilan berupa tekstur kerut yang serupa dengan kulit sapi
asli. Tampilan ini membuat bahan kulit mikrofiber ini terlihat benar – benar
serupa dengan kulit asli. Terdapat dua pilihan tekstur berupa tekstur halus dan
natural yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan konsumen. Anda yang ingin
mengganti jok satu unit mobil dengan bahan kulit mikrofiber Levante ini bisa
menyiapkan dana sekitar 4 juta Rupiah.
Itulah 5 pilihan bahan
dan informasi harga sarung jok mobil
dari bahan kulit sintetis yang paling
recommended beserta informasi harganya sebagai gambaran bagi Anda yang ingin
melakukan modifikasi atau memenuhi kebutuhan mengganti jok mobil yang baru.
Posting Komentar